POLANDIA – Harashta Haifa Zahra atau akrab disapa Tata menjadi sorotan usai meraih gelar Miss Supranational 2024 pada ajang grand final yang digelar di Strzelecki Park Amphitheater, Nowy Sazc, Maloposka, Polandia, Sabtu (5/7/2024).
Kemenangan ini menjadi sejarah baru karena Tata menjadi wakil pertama Indonesia. Tata memenangkan salah satu kontes kecantikan paling bergengsi di dunia, mengalahkan perwakilan dari 71 negara lainnya.
Bendera Merah Putih pun berkibar di Ajang Miss Supranational 2024. Pasalnya sosok wanita asal Indonesia bernama Harashta Haifa Zahra meraih gelar Miss Supranational 2024.
Pada ajang Miss Supranational 2024, Harashta Haifa Zahra sempat mengenakan kostum Srikandi. Kostum tersebut diberi nama Srikandi Manah. Kemenangan yang diraih oleh Harashta Haifa Zahra ini tentu membuat bangga sebagian besar warga Indonesia.
Ribuan kolom komentar turut membanjiri akun Instagram resmi @misssupranational untuk mengucapkan selamat kepada wanita yang berasal dari suku Sunda ini.
Sempat Kena Bullyan
Rasa bangga pun turut menghiasi sejumlah kolom komentar dan mengingat masa-masa Tata yang kerap kali mendapat bullyan dan disebut tidak layak bersaing.
Pada ajang Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) yang digelar pada Maret 2024 lalu, Tata, panggilan akrabnya sering dibully karena tidak mahir dalam satu bidang tertentu.
Harashta Haifa Zahra lahir di Kabupaten Garut pada 5 September 2003 dan dibesarkan di Bandung, Jawa Barat. Tata adalah anak sulung dari dua bersaudara. Ayah Tata berprofesi sebagai pengusaha.
Harashta pernah bersekolah di SMA Negeri 2 Bandung dan saat ini tengah menyelesaikan pendidikannya sebagai mahasiswi di Institut Teknologi Nasional (ITENAS) Bandung, Jurusan Teknik Lingkungan.
Mojang Bandung yang memenangkan ajang Miss Supranational 2024 ini ternyata telah memiliki minat dan bakat di bidang seni pertunjukan, seperti menari dan menyanyi sejak kecil. Bahkan, sejak kecil Harashta juga aktif mengikuti berbagai kompetisi dan sudah berani tampil di depan publik.
Harashta mulai mengikuti konteks kecantikan mulai tahun 2022 dan terpilih sebagai Wakil II Mojang Kota Bandung 2022. Tata menjadi wanita Sunda kedua yang berhasil meraih mahkota untuk gelar Puteri Indonesia. (Rul/Jo)